Senin, 12 Desember 2016

Musrenbangdes Desa Rejosari Tahun Anggaran 2017

Musrenbangdes Desa Rejosari Tahun Anggaran 2017


Musrenbangdes merupakan titik awal pembangunan tahun anggaran berikutnya. Musrenbangdes merupakan penyaringan gagasan sebagai dasar penyusunan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Desa dan juga Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes). Dalam musrenbangdes melibatkan banyak pihak diantaranya Ketua RT, Kepala Dusun, unsur perempuan (PKK, Posyandu) dan juga tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan juga tokoh pendidikan.

Musrenbangdes Desa Rejosari Kecamatan Megang Sakti telah dilaksanakan pada tanggal 10 Desember 2016 dihadiri oleh seluruh unsur-unsur terkait yang ada di Desa Rejosari. Pada acara yang dihadiri oleh 46 orang wakil masyarakat dipimpin langsung oleh Kepala Desa Rejosari Bapak Subakir. Adapun poin-poin yang diusulkan oleh masyarakat yang akan dilaksanakan pada tahun anggaran 2017 berupa pengadaan barang dan jasa, pembangunan fisik, pendidikan dan pelatihan dan juga penambahan modal usaha baik itu BUMDes dan juga Simpan Pinjam PKK.

Usulan yang disampaikan oleh masyarakat Desa Rejosari seara garis besar adalah sebagai berikut :

  • Pengerasan jalan
  • Pembangunan poskamling
  • Pembangunan gapura
  • Pembangunan siring
  • Pembangunan gorong-gorong dan plat deker
  • Pengadaan sarana dan prasarana TK/PAUD
  • Pengadaan sarana dan prasarana Posyandu
  • Pengadaan sarana dan prasarana Karang Taruna
  • Penyerrtaan modal BUMDes
  • Pelatihan dan pendidikan


Meski demikian semua usulan yang disampaikan oleh masyarakat dalam Musrenbangdes akan digodok dan dipilah-pilah sesuai dengan skala prioritas, mana yang lebih mendesak untuk dikerjakan lebih dulu dan mana yang akan dikerjakan kemudian. Namun menurut Kepala Desa Rejosari seluruh usulan yang disampaikan oleh masyarakat asal diperuntukan untuk kepentingan orang banyak insya allah akan didanai. Jika tidak tahun ini insya allah tahun berikutnya.

0 komentar:

Posting Komentar